• Rab. Nov 29th, 2023

Partai Gelora Sulawesi Tengah Dan Rencana Panjang Zainuddin Tambuala Lc

ByPutra Bhayangkara

Jul 1, 2023

Sulteng – salah satu pendiri Partai Gelora (Gelombang Rakyat) Sulawesi Tengah Zainuddin Tambuala mengungkapkan, bahwa tujuan didirikanya partai tersebut untuk membantah semua dikotomi yang menyesatkan yang dibuat dari masa lalu, termaksut dikotomi antara Islam dan Nasionalisme.

Selain itu, juga bertujuan untuk mengeluarkan dari yang apa yang saat ini menjebak Bangsa ini. Menjadi terpecah.

“Jadi sebenarnya kita tak perlu membuat perbedaan yang memang tidak ada, jadi kami keluar dengan narasi One nations, satu Bangsa satu tanah air satu bahasa, karena itulah kemarin pendiri partai Gelora Anis Matta dan Fahri Hamzah umumkan berdirinya Partai Gelora pada hari Sumpah pemuda,”. ujar Zainudin Tambuala KPD MPB

Zainuddin Tambuala Lc mengatakan, partai politik adalah Alat perjuagan yang harus ditempuh apabila berbicara mengelola pemerintahan dan mengelola Daerah

selain itu, Zainuddin Tambuala lc ketua Gelora Sulawesi Tengah juga mengungkapkan tidak ada argumen lain, yang lain itu adalah tentang bagaimana menjawab persoalan Masyarakat, bagaimana akan memberantas korupsi, bagaimana memberantas terorisme ucapnya. Sabtu (1/7/2023)

“Serta memberantas Narkoba yang meraja Lela dimana-mana bagaimana membangun pemerintahan yang produktif sehingga menghasilkan pertumbuhan ekonomi yang tinggi, pemerataan dan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan anak Daerah dan seterusnya dan seterusnya,” katanya

Dikotomi-dikotomi yang tak mendasar tersebut menurutnya, harus segera dilupakan.

“jadi kita harus coba lupakan dikotomi yang tidak mendasar selama ini, karena yang Islam tidak mau juga disebut tidak Nasionalis, yang Nasionalis tidak mau disebut dengan Islam atau tidak Religius, maka kita lompat dari situ dan kita membangun kedaerahan kita yang satu,” ungkap dia.

Maka partai Gelora Sulteng hadir untuk Masyarakat keseluruhan yang di 12 kabupaten 1 Kota, untuk merubah wajah baru Sulteng 2024, Menuju 5 Besar dunia. Pungkasnya MPB. *Wahyu