Polres Ciamis Polda Jabar – Jajaran personel Polres Ciamis Polda Jawa Barat melaksanakan monitoring sekaligus pengamanan kegiatan ibadah salat id Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah di wilayah Kabupaten Ciamis. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh personel satuan fungsi dan Polsek Jajaran Polres Ciamis Polda Jabar.
Seperti yang dilaksanakan oleh jajaran Polsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar. Pengamanan ini salah satunya dilaksanakan di Masjid Jamie Al- Hidayah, Dusun Pengkolan, Desa Sindangkasih, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (29/6/2023).
Kegiatan ini dibawah pimpinan Kapolsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar Kompol Ipin Tasripin. Anggota Polsek Cikoneng Polres Ciamis Polda Jabar disiagakan untuk mengamankan kegiatan ibadah Salat Id Masjid Jamie Al- Hidayah.
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, monitoring sekaligus pengamanan ini dilaksanakan untuk memberikan rasa nyaman dan aman jamaah yang hari ini menjalankan Salat Id Hari Raya Idul Adha 1444 hijriyah. Selain itu juga untuk mengantisipasi timbulnya gangguan kamtibmas selama pelaksanaan Salat Id di Masjid Jamie Al- Hidayah.
“Apa yang kami lakukan merupakan bagian dari pada tugas pokok dan fungsi Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman serta kedepan Polri semakin di cintai masyarakat,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.
Kapolres Ciamis Polda Jabar menambahkan, pelaksanaan Salat Id di wilayah Kecamatan Sindangkasih berjalan lancar dan tertib. Masyarakat setelah menjalankan ibadah Salat Id kembali kerumah masing-masing dengan tertib.
#KapolresCiamis
#POLRESCIAMISPOLDAJABAR
*HUMAS POLRES CIAMIS*